Sinergi untuk Kemanusiaan

MDMC
Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) atau Lembaga Penanggulangan Bencana Muhammadiyah adalah lembaga yang bertugas mengkoordinasikan sumber daya Muhammadiyah dalam kegiatan penanggulangan bencana (mitigasi dan kesiapsiagaan, tanggap darurat, dan rehabilitasi). MDMC bergerak dalam kegiatan kebencanaan di seluruh wilayah negara Republik Indonesia, sesuai wilayah badan hukum Persyarikatan Muhammadiyah yang dalam operasionalnya mengembangkan MDMC di tingkat Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (provinsi) dan MDMC di tingkat Pimpinan Daerah Muhammadiyah (Kabupaten). Sektor andalan: kesehatan, pendidikan, dan pengurangan risiko bencana berbasis komunitas.
Dompet Dhuafa
Dompet Dhuafa adalah lembaga filantropi dan kemanusiaan yang bergerak untuk pemberdayaan umat dan kemanusiaan, melalui pengelolaan dana zakat, infak, sedekah dan wakaf (ziswaf) serta dana sosial lainnya. Lima pilar program DD adalah kesehatan, pendidikan, ekonomi, sosial, serta Dakwah dan Budaya. DD hadir di 6 kantor layanan, 31 cabang dalam negeri, dan 5 cabang luar negeri. Selain itu, DD juga mengembangkan 157 zona layanan di 32 provinsi dan bekerja sama dengan 29 mitra strategis di 21 negara. Dalam hal penanggulangan bencana, DD memiliki Disaster Management Center sebagai lembaga semi otonom yang memiliki tugas pokok ketangguhan masyarakat dan advokasi, tanggap darurat dan pemulihan, serta pelatihan kebencanaan.
Wahana Visi
WVI adalah organisasi kemanusiaan Kristen yang hadir melayani dan berkolaborasi dalam pemberdayaan anak, keluarga dan masyarakat yang paling rentan melalui pendekatan pengembangan masyarakat, advokasi dan tanggap bencana untuk membawa perubahan yang berkesinambungan tanpa membedakan agama, ras, suku, dan gender. WVI hadir selama lebih dari 20 tahun di 31 area program di 15 provinsi di Indonesia dan mendampingi lebih dari 80.000 anak. Sektor andalan WVI adalah kesehatan, pendidikan, ekonomi dan perlindungan anak, dengan 3 pendekatan: pengembangan transformasional, advokasi dan respons bencana.
YEU
YEU adalah salah satu unit YAKKUM (Yayasan Kristen untuk Kesehatan Masyarakat) yang didirikan pada tahun 2001 dengan mandat tanggap darurat inklusif termasuk partisipasi masyarakat dalam penilaian kebutuhan dan distribusi bantuan. YEU juga memiliki mandat untuk membangun ketahanan masyarakat melalui pengurangan risiko bencana dan adaptasi perubahan iklim yang dipimpin oleh masyarakat. YAKKUM (termasuk YEU) adalah anggota Aliansi Action Churches Together (ACT) dan Core Humanitarian Standards (CHS) Alliance. YEU mengelola Disaster Oasis, sebuah pusat pelatihan dan wisma yang terletak di lingkungan yang tenang di kaki Gunung Merapi. Sektor andalan: kesehatan, perlindungan terhadap lansia dan disabilitas, dan pengurangan risiko bencana berbasis komunitas.
Caritas
Caritas Indonesia (Yayasan KARINA) merupakan lembaga kemanusiaan resmi milik Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) dengan mandat sebagai pusat koordinasi, fasilitasi dan animasi Gereja Katholik di Indonesia dalam menjalankan misi kemanusiaan. Caritas Indonesia banyak terlibat dalam pelayanan di bidang kemanusiaan, seperti aksi tanggap darurat, pengurangan risiko bencana, pembangunan ketangguhan masyarakat, dan peningkatan kapasitas untuk lembaga-lembaga sosial keuskupan. Lembaga ini merupakan satu-satunya anggota HFI yang memiliki identitas Katholik.
AFCE
Perkumpulan Peningkatan Keberdayaan Masyarakat (PPKM) atau Association for Community Empowerment (ACE) adalah sebuah perkumpulan yang bergerak untuk pemberdayaan masyarakat. Lembaga ini merupakan satu-satunya anggota HFI yang tidak memiliki identitas agama dan secara spesifik tidak bergerak di isu kemanusiaan.
Human Initiative
Human Initiative (HI), dulu bernama PKPU, adalah organisasi kemanusiaan dengan fokus dampak positif program pemberdayaan masyarakat, program perlindungan anak, serta manajemen kebencanaan dan tanggap darurat. HI memiliki wilayah operasi di 13 cabang dalam negeri dan 3 cabang di luar negeri, serta kantor representatif di 13 negara.
CWS
Church World Service adalah organisasi berbasis agama Kristen yang mengubah komunitas di seluruh dunia melalui respons yang adil dan berkelanjutan terhadap kelaparan, kemiskinan, pengungsian, dan bencana. CWS memiliki berbagai program terkait perlindungan pengungsi, kesehatan, perubahan iklim, perlindungan anak, pangan dan gizi, serta air dan sanitasi di Jakarta, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Timur, dan Timor Leste.
Habitat for Humanity Indonesia
Habitat for Humanity Indonesia (Habitat Indonesia) merupakan lembaga non-profit yang memiliki tujuan untuk membantu masyarakat miskin di Indonesia, terutama di daerah yang dikategorisasikan sebagai area kumuh, miskin dan terpencil. Habitat for Humanity Indonesia membantu masyarakat miskin dengan membangun rumah layak huni, memperbaiki rumah di bawah standar kelayakan, dan menciptakan wilayah pemukiman atau perumahan yang sederhana dan terjangkau bagi keluarga yang membutuhkan. Habitat for Humanity Indonesia merupakan bagian dari jejaring global Habitat for Humanity International yang bermimpi untuk menciptakan dunia dimana semua orang memiliki tempat yang layak untuk dihuni. Habitat Habitat for Humanity Indonesia saat ini telah beroperasi di Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, Batam, Banten, Karawang, Lombok, dan Palu. Habitat for Humanity Indonesia, telah membantu lebih dari 85,000 keluarga dengan menyediakan rumah baru, merenovasi rumah, membangun toilet umum, menyediakan akses kepada air bersih dan membangun fasilitas umum seperti sekolah, pusat komunitas, dan lainnya.
Rebana Indonesia
Rebana Indonesia adalah Yayasan yang bergerak di bidang sosial, pengurangan resiko bencana dan pemberdayaan masyarakat. Wilayah pelayanan di Pulau Timor (NTT), Kepulauan Mentawai (Sumbar) dan Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam. Rebana merupakan singkatan dari Rahmat bagi Nusantara ini merupakan sebuah organisasi yang merupakan perpanjangan tangan dari gereja-gereja baptis di Indonesia. Sektor andalan: dukungan psikososial, perlindungan anak, dan pengurangan risiko bencana berbasis komunitas.
Oikumen
Biro PRB adalah sebuah biro di bawah PGI yang bergerak dalam pengurangan risiko bencana di seluruh tahapan penanggulangan bencana. PGI sendiri mengkoordinasikan 95 sinode gereja anggota yang tersebar di seluruh Indonesia.
Rumah Zakat
Rumah Zakat adalah lembaga amil zakat nasional milik masyarakat Indonesia yang mengelola zakat, infak, sedekah, serta dana kemanusiaan lainnya melalui serangkaian program terintegrasi di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan lingkungan, untuk mewujudkan kebahagiaan masyarakat yang membutuhkan.
LPBI NU
Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI NU) adalah lembaga yang secara struktural-organisatoris merupakan pelaksana kebijakan dan program Nahdlatul Ulama di bidang penanggulangan bencana, perubahan iklim, dan pelestarian lingkungan. LPBI NU menjalankan mandatnya dengan membidangi: Riset & Pengembangan; Kelembagaan & Advokasi Kebijakan; Pengelolaan Risiko Bencana; Tanggap Darurat & Rehabilitasi-Rekonstruksi Bencana; Knowledge Management & Networking; serta Pengendalian Perubahan Iklim dan Pelestarian Lingkungan.
Baznas Tanggap Bencana
BAZNAS TANGGAP BENCANA (BTB) adalah unit kerja dari bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS yang bertugas mengurangi dampak bencana yang mengakibatkan kemiskinan dan menekan risiko keterparahan kemiskinan akibat bencana. BTB bertujuan meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang Pengurangan Risiko Bencana (PRB) melalui edukasi; menangani korban bencana melalui tahapan Rescue, Relief, Recovery, Recontruction; serta menumbuhkan jiwa kerelawanan di masyarakat, menguatkan kapasitas dan membangun jaringan Relawan. Untuk mencapai tujuan tersebut, BTB melakukan 3 program yaitu penanganan korban bencana melalui rescue, relief, dan reconstruction; penanganan risiko bencana; dan kerelawanan. Sektor yang dikerjakan BTB: Evakuasi, Shelter, logistik, air dan sanitasi, konstruksi infrastruktur darurat, dukungan psikososial, kesehatan, pendidikan, dan pengembangan kapasitas terkait kebencanaan.
ADRA
ADRA Indonesia adalah yayasan kemanusiaan independen yang didirikan oleh Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh yang bertujuan khusus mengembangkan pemberdayaan masyarakat dan respon bencana. ADRA Indonesia menolong masyarakat yang membutuhkan, terutama yang paling rentan seperti wanita, anak-anak, dan warga lanjut usia. Beberapa program yang pernah dijalankan ADRA Indonesia diantaranya: Proyek Kesehatan Ibu & Anak dan Pertanian (Proyek MCHA), Proyek Kredit Mikro (SED dan Pemberdayaan Perempuan), Pencegahan HIV/AIDS, Konsultasi Pertanian, Sanitasi, Pendidikan dan tanggap bencana.
AMCF
Asia Muslim Charity Foundation (AMCF), atau Yayasan Muslim Asia, adalah sebuah yayasan yang bergerak di bidang kemanusiaan dan tanggap bencana, konstruksi, pendidikan dan keagamaan.
YKMI
YKMI, atau yang dulunya Yayasan Kemanusiaan Muslim Indonesia atau Muslim Aid Indonesia, adalah sebuah yayasan yang bekerja untuk meningkatkan dan mengembangkan keterampilan masyarakat dan mendidik mereka melalui penyediaan program Pendidikan (panti asuhan, pendidikan anak usia dini); Program mata pencaharian (Pemberdayaan Ekonomi, Keuangan Mikro – syariah); WASH (Air Sumur, Sanitasi dan Kebersihan); Program PRB & Perubahan Iklim; dan program yang berkaitan dengan kegiatan keagamaan seperti Ramadan dan Qurban. YKMI bekerja di 7 provinsi di Indonesia seperti di Jakarta, Banten, Bogor, Aceh, Palu, Donggala, Sigi dan Lombok.
Nurul Hayat
Nurul Hayat merupakan sebuah lembaga amil zakat nasional yang memiliki lebih dari 40 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Program yang dikerjakan Nurul Hayat adalah seputar bidang pendidikan, kesehatan, dakwah, sosial kemanusiaan, dan pemberdayaan ekonomi.
DT Peduli
DT Peduli merupakan sebuah lembaga amil zakat nasional yang mengelola dana zakat, infaq, sedekah dan wakaf dan menggulirkannya ke dalam program pelayanan dan pemberdayaan dalam bidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, dakwah dan sosial kemanusiaan. DT Peduli memiliki 16 kantor perwakilan di dalam negeri dan 1 kantor perwakilan di luar negeri. Selain itu ada 35 kantor pelaksana di dalam negeri.
World Harvest Indonesia
World Harvest adalah organisasi nirlaba yang didirikan oleh Dr. Jimmy Oentoro. Melalui tiga pilarnya; pendidikan, komunitas, dan pelayanan media. Selama lebih dari tiga dekade, World Harvest senantiasa berkomitmen untuk membawa perubahan dengan memberikan kesempatan kepada anak - anak, keluarga serta komunitas kurang mampu & kurang terlayani untuk dapat membangun kehidupan yang lebih baik, sebuah kehidupan yang menjadi impian mereka.

Jaringan HFI